Ada pada suatu saat, kita ingin mengambil gambar yang ada pada layar ponsel kita. Pengambilan gambar ini disebut screenshot. Hasilnya akan disimpan dalam galerry di Album screenshots. Saya akan menunjukkan bagaimana caranya mengambil screenshot tanpa perlu me-root ponsel kita atau tanpa perlu menginstall aplikasi lain.
Secara umum ada 2 cara mudah yang dapat dilakukan untuk melakukan screenshot. Sebagai catatan bahwa kedua cara ini hanya bisa dilakukan jika OS Android kamu sudah versi 2.3 ke atas.
1. Tekan dan tahan secara bersamaan tombol POWER dan tombol HOME pada ponsel Android kamu. (POWER + HOME). Pada beberapa model ponsel, tekan dan tahan selama beberapa detik.
Atau
2. Tekan dan tahan secara bersamaan tombol POWER dan tombol VOLUME DOWN pada ponsel Android kamu. (POWER + VOLUME DOWN). Pada beberapa model ponsel, tekan dan tahan selama beberapa detik.
Jika sudah berhasil, layar akan berkedip flash sebentar dan di bar notifikasi akan ada pesan bahwa layar berhasil diambil gambarnya.
Selamat mencoba... :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar